Kangen ngga sih ?
Kangen banget..
Apa yang dikangenin?
Banyak hal,
Maksudnya banyak hal?
Banyak hal yang harusnya dilalui tapi malah terlewati ..
Ya .. rutinitas berubah hampir 70%
dan kangen dengan rutinitas itu, kangen dengan orang-orang yang terlibat dalam rutinitas ..
Ya .. memang kita sekarang lagi menjalankan Sosial Distancing sehingga interaksi pun berkurang ..
apasih Sosial Distancing ?
menurut wikipedia : Sosial Distancing adalah serangkaian tindakan pengendalian infeksi nonfarmasi yang dimaksudkan untuk menghentikan atau memperlambat penyebaran penyakit menular.
Kita harus bisa mendukung program pemerintah dengan ini, dan perlu diketahui .. banyak manfaatnya dari Sosial Distancing ini:
kira-kira apasaja manfaatnya ?
1. Yang paling utama, kita bisa mengurangi risiko penyebaran virus corona covid-19 ini. karena salah satu cara penyebaran virus ini adalah dengan dorplets yang secara tidak sadar dapat dikeuarkan oleh orang lain disekitar.
2. Karena Sosial Distancing ini, kita bisa menjalankan segala aktifitas dari rumah , secara tidak langsung kondisi finansial kita bisa diatur ya. apalagi buat saya yang boros ini ๐
3. Kita bisa lebih dekat dengan orang terdekat, Azalea sudah 1,5 Tahun, tapi jujur sedikit khawatir tentang perkembangan bicaranya, anaknya Alhamdulillah aktif tapi dia jarang sekali mengeluarkan suaranya, nah ini adalah kesempatan Saya untuk bisa lebih dekat dan sering bisa melakukan interaksi. mungkin para pembaca punya cerita lain tentang manfaat ini, share dikomentar ya ๐๐
4. Kalau untuk melakukan hobi, olahraga, pola tidur teratur itu hanya bonus.. karena saat dirumah ini kita tetap harus bekerja. istilah lainnya WFH (Work From Home). Alhamdulillah hari ini terakhir siswa/i kelas 12 USBN Berbasis Online. karena sudah 2 minggu standby dipagi hari untuk mendampingi mereka ujian walau tidak secara langsung.
Intinya semua kejadian ini kita bisa ambil hikmahnya, ikhlas dan terus berdoa agar segalanya lekas berlalu. kembali seperti semula dan bisa bertemu, berkumpul, berinteraksi dan melaksanakan kegiatan bersama.
pasti kita semua mengaharpkan yang sama kan? Yuk biar kangennya terobati kita dukung Sosial Distancing ini ๐๐
Terimakasih sudah sempat membaca
๐MamaAzalea
Kangen itu indah yaa..
BalasHapusIndah Bi .. apalagi bertemu lebih indah bukan?
BalasHapus